yandex
Uncategorized

Istri Wojciech Szczesny Dukung Suami Jadi Kiper Utama Juventus

Semua orang pasti mengenal legenda dari Italia ini. Yap, nama dari sang legenda ini adalah Gianluigi Buffon. Ia merupakan penjaga gawang dari tim nasional Italia dan juga klub Juventus.

Baru saja dalam laga kualifikasi piala dunia 2018, Italia ternyata tidak dapat ikut serta. Tentu saja karena tim nasional ini kalah dalam laga melawan Swedia. Hal ini merupakan pukulan yang sangat dahsyat bagi si kiper ini.

Bisa dikatakan, jika saja kemarin Italia lolos masuk ke piala dunia 2018, maka itu akan menjadi ajang perpisahan sang kiper. Tapi, ternyata takdir berkata lain. Italia kalah dan dinyatakan tidak lolos kualifikasi.

Kekalahan tim nasional Italia ini juga menimbulkan persepsi bahwa Gianluigi Buffon akan menggantung sepatunya. Tidak hanya dari tim nasional, tapi juga di klub Juventus.

Salah satu kiper yang dijagokan untuk menggantikan sang legenda di klub Juventus adalah Wojciech Szczesny. Ia adalah kiper kedua di klub Juventus.

Menanggapi kabar ini, melansir dari Rakyat Merdeka (19/11), istri dari Wojciech Szczesny, yaitu Marina Luczenko mengatakan bahwa suaminya sudah sangat bekerja keras dan mengeluarkan seluruh potensinya untuk bisa berada di tingkat yang sama dengan Gianluigi Buffon.

Wojciech Szczesny

Ia menambahkan bahwa keinginan dari suaminya sangatlah realistis, yakni menjadi penjaga gawang nomor satu di klub Juventus selepas Buffon pensiun. Bagi si istri, suaminya maupun Buffon memiliki satu visi dan misi yang sama, yakni meraih kemenangan.

Oleh sebab itu, istri dari kiper kedua Juventus ini sangat mendukung suaminya.

Melihat rekam jejak yang dicapainya, kiper kedua Juventus ini baru empat kali bermain di Serie A. Dari keseluruhan laga tersebut, gawangnya baru kebobolan dua kali.

Akhir musim 2017/2018 ini, Buffon diyakini oleh para fans dan penggemar sepak bola Italia akan pensiun. Alangkah lebih baiknya jika Wojciech Szczesny semakin meningkatkan kualitas dan kemampuannya. Supaya para Juventini tidak akan kecewa.

Semoga saja dengan dukungan dan doa dari istri, bisa membuat kiper kedua ini menjadi kiper utama dari klub Juventus.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button