Lima Game Playstation 1 yang Tidak Akan Kamu Lupakan
Bagi generasi 90an tentu sempat merasakan begitu ekslusifnya playstation 1, dimana kebanyakan dari kita hanya dapat mengakses serunya mesin permainan satu ini hanya di rental playstation atau di tempat teman.
Bagi pecinta game konsol pasti tidak bakal lupa dengan eksisnya keberadaan PlayStation pertama ini. Nah, kalo begitu #sejenakbernostalgia berikut adalah 10 game playstation 1 yang pasti kamu pernah mainkan.
- Bloody Roar II
Keinget sama salah satu karakternya yaitu Bakuryu, membuat asyiknya game satu ini gak bakal dilupakan. Hampir mirip seperti Tekken, Bloody Roar II menyajikan perbedaan dimana setiap karakternya dapat berubah menjadi hewan atau setengah hewan.
- Tekken
Bagi kamu tentu nggak asing dengan nama-nama seperti Jin Kazama, Yoshimitsu, Gon, Eddie, Law, Paul, Hwoarang, dan sebagainya, bukan?
Nah, itulah karakter-karakter ikonik yang disajikan oleh TEKKEN, dimana permainan satu ini menjadi salah satu game fighting paling sukses di konsol Playstation lewat Tekken 3. Bahkan bertahun kemudian para pembuat film tertarik untuk mengangkatnya menjadi sebuah film. Meski nggak sesuksesi seperti gamenya, setidaknya game satu ini sukses melekat di hati para generasi90an, bukan?
- Harvest Moon
Game satu ini hampir semua orang pernah memainkannya, bahkan saking menariknya game satu ini banyak orang masih memasang permainan satu ini di PC atau laptop mereka.
Permainan satu ini menceritakan tentang seorang petani muda yang tinggal sendirian di sebuah desa, dimana kamu akan diajak seperti layaknya para petani pada umumnya yaitu berladang, beternak, dan juga mencari jodoh.
Oya, waktu main game ini jodohmu siapa? Mary, Popuri, Karen, Ann, atau Elli?
- Metal Slug X
Permainan ini adalah salah satu game legendaris yang keberadaannya sudah ada sejak era Ding Dong alias Arcade. Game perang satu ini menawarkan kepada kamu sebuah sensasi animasi grafis yang cerah, halus, dan banyak warna pada masanya.
Nah, kamu sudah pernah menamatkan game ini, belum?
- Crash Team Racing
Serial balapan yang diambil dari karakter serial Crash Bandicot satu ini memang menjadi yang paling laris di tengah meriahnya permainan playstation 1 pada masanya.
Game balapan ini menawarkan sensasi yang tidak sekadar permainan mobil balap pada umumnya, tetapi juga terdapat sensasi perang untuk mendapatkan posisi teratas.
- Winning Eleven
Game sepakbola satu ini memang sangat menggelikan ketika kamu memainkannya sekarang? Mengapa?
Lihat saja wajahnya yang masih kotak tak beraturan, serta komentatornya yang aduhai. Shuutoo!!!.
Oya lewat game ini tentunya kamu menemukan tombol one two, bukan? Apalagi kalo dapat gol voli atau salto yang sangat langka terjadi, tentu saja kamu bakal mengabadikannya di memory card kesayanganmu kan…hehehe